[go: up one dir, main page]

Lompat ke isi

Universitas Wesleyan

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Artikel ini mengenai Universitas Wesleyan di Middletown, Connecticut, AS. Untuk perguruan tinggi lain di Ohio dengan nama yang sama, lihat Universitas Wesleyan Ohio.
Universtias Wesleyan
bahasa Latin: Universitas Wesleiana


 
Peta
 
Peta
Peta
Informasi
JenisSwasta
Didirikan1831
Dana abadi$1.08 miliar (2019)[1]
PresidenMichael S. Roth
ProvosRobert Rosenthal (interim)
Staf akademik
441[2]
Jumlah mahasiswa3,217 (Musim gugur 2018)[2]
Sarjana3,009 (Musim gugur 2018)[2]
Magister208 (Musim gugur 2018)[2]
Lokasi, ,
Amerika Serikat
KampusSmall city, 360 ekar (1,5 km2)
Student newspaperThe Wesleyan Argus
WarnaCardinal and Black
   
AtletikNCAA Division III
NESCAC
Nama julukanCardinals
Afiliasi
Olahraga29 tim varsity[4]
16 club teams
Situs webwesleyan.edu
Berkas:Wesleyan University wordmark.png
Facebook: wesleyan.university X: wesleyan_u Instagram: wesleyan_u LinkedIn: wesleyan-university Youtube: UCxYjyka74gKQqR_tJz8jB-A Modifica els identificadors a Wikidata

Universitas Wesleyan, perguruan tinggi liberal arts yang terletak di Middletown, Connecticut, adalah institusi pendidikan tinggi tertua keempat di Amerika Serikat. Wesleyan didirikan pada tahun 1831. Bersama dengan Amherst dan Williams, Wesleyan termasuk dalam perkumpulan institusi pendidikan tinggi bersejarah Little Three dan Little Ivies (seperti halnya Harvard, Yale, dll. termasuk dalam Ivy League).

Saat ini, Wesleyan merupakan satu-satunya institusi liberal arts yang memberikan program S1 (Bachelor of Arts) di humaniora, ilmu sosial, dan ilmu pengetahuan alam, sekaligus program S2 (Master) dan S3 (PhD).

College Row. Dari kiri ke kanan: North College, South College, Memorial Chapel, Patricelli '92 Theater

Wesleyan awalnya didirikan dibawah naungan gereja protestan Methodist, dengan presiden pertama Wilbur Fisk.[5] Namun, Wesleyan sejak dulu memimpin dalam hal ilmu pengetahuan sekuler dan kritis. Wesleyan memutus hubungan dengan gereja Methodist secara formal pada tahun 1937 dan mulai mengembangkan kurikulum dan fasilitasnya. Diantaranya, mendirikan program S2 dan S3, penerbitan kampus (Wesleyan University Press), dan Pusat Studi Humaniora (Center for the Humanities).

Pada tahun 2007, Michael S. Roth, alumni Wesleyan tahun 1978, menjadi presiden Wesleyan yang ke-16.

Tanggal 25 Mei 2008, Barack Obama, presiden Amerika Serikat dan pada saat itu senator Illinois, memberikan pidato wisuda untuk angkatan 2008. Obama mendapat gelar honorary Doctorate of Laws dari Universitas Wesleyan.

Pemandangan dari Foss Hill. Dari kiri ke kanan: Judd Hall, Public Affairs Center, dan Perpustakaan Olin

Wesleyan terletak di area bersejarah New England, di tengah Connecticut Valley, tepat ditepi sungai Connecticut.

Wesleyan mencakupi 360-ekar (1,5 km2), dengan lebih dari 340 bangunan, diantaranya: College Row; Usdan University Center; Perpustakaan Olin (samping); Public Affairs Center; Allbritton Center for Public Life, Exley Science Center; Shanklin and Hall-Atwater Laboratories; Van Vleck Observatory; dan kompleks Center for the Arts.

Bangunan-bangunan pertama Wesleyan termasuk College Row, yang terdiri dari North College, South College (keduanya bangunan administrasi), Memorial Chapel (yang digunakan untuk keperluan gereja), '92 Theater (untuk pertunjukan Second Stage, klub teater kampus), dan Judd Hall.

Selain itu, terdapat pula beberapa kelas-kelas dan kantor-kantor departemen yang berada di High Street, dideskripsikan oleh penulis tenar Charles Dickens sebagai "jalan paling indah di Amerika."[6]

Fasilitas lain termasuk Pusat Olahraga Freeman Athletic Center (lengkap dengan kolam renang, gymnasium, track indoor, fitness center, lapangan basket, volleyball, hockey, dan squash); Pusat Studi Film; World Music Hall (dengan koleksi gamelan Jawa dan Bali); studio seni rupa dan musik; Shapiro Creative Writing Center; dan banyak pusat studi lainnya.

Peringkat dan Prestasi

[sunting | sunting sumber]

Wesleyan merupakan salah satu universitas paling selektif di America. Untuk angkatan 2014, hasil rata-rata SAT adalah 2190 (730 Math, 730 Reading, 730 Writing).

Wesleyan telah menempati #1 ranking universitas liberal arts di Amerika menurut Washington Monthly. Tahun 2010, Wesleyan menempati ranking #9. Menurut U.S. News and World Report, Wesleyan merupakan #5 institusi liberal arts di Amerika dalam hal akademik. Menurut U.S. News High School Counselor Rankings of National Liberal Arts Colleges, Wesleyan menempati #6. Menurut ranking majalah Forbes, Wesleyan adalah #15 dari seluruh perguruan tinggi di Amerika, dan #7 dari institusi liberal arts. Princeton Review memberikan Wesleyan skor 98/99 untuk selektivitas, setara dengan Universitas Cornell dan Middlebury.

Program S1

[sunting | sunting sumber]

Program studi S1 di Wesleyan terdiri dari 40 departemen, dengan lebih dari 900 pilihan kelas tiap semester dan lebih dari 900 program tutorial individu.[7][8] Wesleyan juga memiliki 13 program studi interdisipliner dan 10 program sertifikat.[9][10][11] Siswa S1 di Wesleyan menerima gelar Bachelor of Arts dalam satu (atau lebih) dari 47 jurusan atau major concentrations[12] Sekiranya 29% siswa memiliki dobel-jurusan, dan beberapa bahkan tripel-jurusan (contohnya, Government, Dance, dan Environmental Studies).[13] Siswa Wesleyan juga dapat mengajukan proposal untuk jurusan baru atau studi independen, yang dinamakan University major. Selebihnya, Wesleyan memiliki program 3-2 programs untuk jurusan teknik dan fisika dengan California Institute of Technology dan Columbia University's School of Engineering.[7][14] Jumlah siswa per kelas di Wesleyan cukup rendah (rata-rata 10-19 siswa per kelas), umumnya dengan model seminar, agar dapat memfasilitasi para siswa lebih baik dan menganjurkan hubungan lebih produktif antara siswa dan dosen (rasio siswa:dosen 9:1).[13]

Dengan sistem liberal arts, Wesleyan terkenal dengan program studinya yang bebas dan independen.[7][15][16] Para siswa tidak diharuskan mengambil kelas apapun.[7] Siswa dapat memilih bebas dari semua kelas yang diajarkan, membangun program studi sendiri menurut ketertarikan akademik masing-masing. Setiap siswa memiliki faculty advisor yang bertugas membantu siswa tersebut dengan penjelajahan akademiknya.[17] Siswa tahun pertama dapat mengambil seminar khusus First Year Initiative (FYI) yang dirancang untuk mengasah kemampuan analisis, menulis, diskusi, dan sebagainya.[18]

Seni dan Humaniora

[sunting | sunting sumber]
  • Bahasa dan Sastra: Inggris, Prancis, Itali, Portugal, Jerman, Rusia, Latin, Yunani, Hebrew, Arab, Cina, Jepang, Korea, Hindi
  • Seni Rupa
  • Seni Tari
  • Sejarah Seni
  • Musik
  • Teater

Ilmu Sosial

[sunting | sunting sumber]
  • Antropologi
  • Ekonomi
  • Government
  • Sejarah
  • Filosofi
  • Sosiologi
  • Psikologi

Ilmu Pengetahuan Alam

[sunting | sunting sumber]
  • Astronomi
  • Biologi
  • Kimia
  • Fisika
  • Ilmu Komputer
  • Ilmu Lingkungan
  • Matematika
  • Biologi dan Biokimia Molekuler
  • Neuroscience

Program College

[sunting | sunting sumber]
  • College of Letters (COL): Filosofi, Sastra, Sejarah
  • College of Social Studies (CSS): Government, Ekonomi, Filosofi, Sejarah
  • College of the Environment (COE): Ilmu Lingkungan, Government, Ekonomi, Filosofi

Program Interdisipliner

[sunting | sunting sumber]
  • Arkeologi
  • Center for the Humanities (CHUM)
  • Matematika-Ekonomi (MECO)
  • Studi Amerika
  • Studi Afrika Amerika (AFAM)
  • Studi Amerika Latin (LAST)
  • Studi Asia Timur (EAST)
  • Studi Feminisme, Gender, dan Sexualitas (FGSS)
  • Studi Medieval
  • Studi Romance
  • Studi Eropa Timur
  • Science in Society (SISP)

Program Sertifikat

[sunting | sunting sumber]
  • Civic Engagement
  • Studi Lingkungan
  • Informatika dan Modeling
  • Hubungan Internasional
  • Studi Israel
  • Studi Timur Tengah
  • Studi Asia Selatan
  • Biofisika Molekuler
  • Teori Sosial, Kebudayaan
  • Creative writing

Dalam sastra, seni, dan media

[sunting | sunting sumber]

Beberapa karakter dalam serial televisi merupakan alumni Wesleyan: 30 Rock,[19] As the World Turns,[20][21] How I Met Your Mother (Ted Mosby, Marshall Eriksen, Lily Aldrin),[22][23] Buffy the Vampire Slayer,[24]

Film PCU (1994), terinspirasi oleh Wesleyan, ditulis oleh alumni Wesleyan Adam Leff dan Zak Penn dan menggambarkan kehidupan kontemporer di kampus.[25]

Pemenang penghargaan Pulitzer, Doonesbury oleh Garry Trudeau bercerita tentang Wesleyan dalam beberapa series pada tahun 2010.[26][27][28][29][30][31][32][33]

  1. ^ As of December 19, 2019. "FY 2019 YEAR END LETTER" (PDF). Wesleyan University. Diakses tanggal February 27, 2020. 
  2. ^ a b c d "Common Data Set 2017-2018" (PDF). Wesleyan University. Diarsipkan dari versi asli (PDF) tanggal 2019-03-08. Diakses tanggal 2019-10-18. 
  3. ^ "NAICU - Membership". Diarsipkan dari versi asli tanggal November 9, 2015. 
  4. ^ "New England Small College Athletic Conference". Nescac.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 14 May 2008. Diakses tanggal 25 August 2012. 
  5. ^ "About Wesleyan". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2009-03-30. Diakses tanggal 2009-03-27. 
  6. ^ Did You Know / WesFact #1: High Street, Wesleyan University. Archived on the Internet Archive 24 September 2007. Retrieved 2011.
  7. ^ a b c d http://www.usatoday.com/news/education/2011-02-21-princeton-review-colleges_N.htm/# USA Today/Princeton Review, Interactive Map, Wesleyan U, text
  8. ^ University Profile Diarsipkan 2009-04-12 di Wayback Machine., Wesleyan University. Retrieved 15 Februari 2011.
  9. ^ Centers, Wesleyan University Office of Academic Affairs. Retrieved 15 Februari 2011.
  10. ^ WesMaps - Wesleyan University Catalog 2010-2011, Wesleyan University. Retrieved 15 Februari 2011.
  11. ^ Welcome to Writing at Wesleyan, Wesleyan Writing, Wesleyan University. Retrieved 15 Februari 2011.
  12. ^ Academic Departments and Interdisciplinary Programs Diarsipkan 2009-05-06 di Wayback Machine., Wesleyan University Office of Academic Affairs. Retrieved 15 Februari 2011.
  13. ^ a b Wesleyan University Diarsipkan 2011-07-20 di Wayback Machine. (PDF), America's Best College 2008 Main Statistical Survey, U.S. News and World Report, 21 April 2008, item 329, p. 19 of 41. Retrieved 16 Februari 2011.
  14. ^ The "3-2 Program" or "Combined Plan" for the Study of Engineering Diarsipkan 2006-05-06 di Wayback Machine., Physics, Wesleyan University. Retrieved 17 Februari 2011.
  15. ^ Wesleyan University Diarsipkan 2011-06-11 di Wayback Machine., courant.com (Hartford Courant). Retrieved 17 Februari 2011.
  16. ^ Academic Sampler Diarsipkan 2011-04-04 di Wayback Machine., Wesleyan University. Retrieved 17 Februari 2011.
  17. ^ Capabilities, Wesleyan University. Retrieved 17 Februari 2011.
  18. ^ [1] Diarsipkan 2011-03-05 di Wayback Machine., Wesleyan University. Retrieved 19 Februari 2011. Departemen dan jurusan di Wesleyan terbagi dalam 3 kelompok besar: Seni dan Humaniora, Ilmu Sosial, dan Ilmu Pengetahuan Alam. Selain itu, terdapat pula Program College, Program Interdisipliner dan Program Sertifikat.
  19. ^ Kevin “Dot Com” Brown Names His Favorite TV Sidekick Diarsipkan 2011-07-15 di Wayback Machine., popculturepassionistas.com, 1 September 2010. Retrieved 21 Februari 2011.
  20. ^ Bellafante, Ginia (May 15, 2008). "As a Lovers' Kiss Turns a World Around". The New York Times. 
  21. ^ Madeline "Maddie" Coleman, soapcentral.com. Retrieved 21 Februari 2011.
  22. ^ How I Met Your Mother Diarsipkan 2010-09-27 di Wayback Machine., tv.blinx.com. Retrieved 21 Februari 2011.
  23. ^ How I Met Your Mother 3 Diarsipkan 2011-07-24 di Wayback Machine., watch-howimetyourmother.net. Retrieved 21 Februari 2011.
  24. ^ Bad Girls February 09, 1999 3ABB14, buffyguide.com. Retrieved 21 Februari 2011.
  25. ^ PCU - The website Diarsipkan 2011-07-18 di Wayback Machine.. Retrieved 21 Februari 2011.
  26. ^ "The Butt of Doonesbury, and Proud of It". The New York Times. December 3, 2010. 
  27. ^ Garry Trudeau, Doonesbury, 29 November 2010. Retrieved 21 Februari 2011.
  28. ^ Garry Trudeau, Doonesbury, 30 November 2010. Retrieved 21 Februari 2011.
  29. ^ Doonesbury, 1 Desember 2010. Retrieved 21 Februari 2011.
  30. ^ This Is Getting COMICALLY* Blown Outta Proportion Diarsipkan 2011-04-05 di Wayback Machine. (blog post), wesleying.org, 1 Desember 2010. Retrieved 21 Februari 2011.
  31. ^ Garry Trudeau, Doonesbury, 2 Desember 2010. Retrieved 21 Februari 2011.
  32. ^ Garry Trudeau, Doonesbury, 3 Desember 2010. Retrieved 21 Februari 2011.
  33. ^ Garry Trudeau, Doonesbury, 4 Desember 2010. Retrieved 21 Februari 2011.

Pranala luar

[sunting | sunting sumber]