Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Penyakit motor meuron (bahasa Inggris: motor neuron disease, MND) adalah beberapa penyakit neurodegeneratif yang secara selektif berdampak pada motor neuron, sel-sel yang mengendalikan otot-otot voluter dari tubuh.[2] Ini meliputi sklerosis lateral amyotrofik (bahasa Inggris: amyotrophic lateral sclerosis, ALS), paraplegia spastik herediter (bahasa Inggris: hereditary spastic paraplegia, HSP), sklerosis lateral primer (bahasa Inggris: primary lateral sclerosis, PLS), atrofi muskular progresif (bahasa Inggris: progressive muscular atrophy, PMA), palsi bulbar progresif (bahasa Inggris: progressive bulbar palsy, PBP) dan palsi pseudobulbar (bahasa Inggris: pseudobulbar palsy). Atrofi muskular spinal (bahasa Inggris: Spinal muscular atrophies, SMA) terkadang dimasukkan dalam kelompok tersebut oleh beberapa neurologis namun ini adalah penyakit berbeda dengan sebab genetik yang jelas.[3][4]