[go: up one dir, main page]

Lompat ke isi

Nissui Corporation

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
(Dialihkan dari Nippon Suisan Kaisha)
Nissui Corporation
Nama asli
株式会社ニッスイ
Nama latin
Kabushiki-gaisha Nissui
Sebelumnya
Nippon Suisan Kaisha Ltd.
Publik KK
Kode emitenTYO: 1332
Komponen Nikkei 225
ISINJP3718800000
Industri
Didirikan(1911; 113 tahun lalu (1911)) di Shimonoseki, Yamaguchi, Jepang
PendiriIchiro Tamura
Kantor pusatNishi-Shimbashi Square, 1-3-1, Nishi-Shimbashi, Minato-ku, Tokyo 105-8676, Jepang
Wilayah operasi
Seluruh dunia
Tokoh kunci
Shingo Hamada, (CEO dan Presiden)
Produk
Pendapatan
  • Kenaikan ¥768.1 milyar (FY 2022)
  • ¥693,63 milyar (FY 2021)
  • Penurunan ¥24,49 milyar (FY 2022)
  • ¥27,10 milyar (FY 2021)
  • Penurunan ¥27,78 milyar (FY 2022)
  • ¥32,38 milyar (FY 2021)
Total aset
  • Kenaikan ¥549,01 milyar (2023)
  • ¥505,73 (2022)
Pemilik
Karyawan
Kenaikan 9,662 (2021)
Situs webnissui.co.jp/english/index.html
Catatan kaki / referensi
[1][2][3]

Nissui Corporation (株式会社ニッスイ, Kabushiki-gaisha Nissui), adalah sebuah perusahaan produk kelautan yang berpusat di Tokyo. Jepang. Sebelumnya dikenal dengan nama Nippon Suisan Kaisha Ltd. (日本水産株式会社, Nippon Suisan Kabushiki-gaisha) dari 31 Maret 1937 sampai 30 November 2022, perusahaan tersebut secara resmi berganti nama menjadi singkatan umum pada 1 Desember 2022.

Nissui didirikan sebagai bagian dari divisi perikanan Tamura Steamship Company pada Maert 1911 oleh Ichiro Tamura, sepupu dari kepala Fujita Zaibatsu. Kantor pusat sebelumnya yang berlokasi di Tobata-ku, Kitakyūshū di tahun 1929, kini dijadikan sebagai pusat eksibisi.[4]

Nissui telah terdaftar pada Bursa Efek Tokyo sejak 16 Mei 1949 (TYO: 1332), ketika pasar saham Jepang dilanjutkan setelah Perang Dunia II berakhir. Perusahaan tersebut merupakan satu-satunya perusahaan dalam komponen Nikkei 225 yang berada dalam sektor perikanan Jepang.[5]

Dengan penjualan tahunan di Tahun fiskal 2022 sebesar 768 milyar yen,[6] kini Nissui merupakan korporasi penangkapan ikan dan pengadaan produk maritim terbesar kedua di Jepang berdasarkan keuntung, hanya dikalahkan oleh Maruha Nichiro Holdings.[7] Pendirian Nissui didasarkan pada nilai dasar 'Sistem pasokan air keran merupakan hal yang seharusnya dilakukan pada produk kelautan dalam produksi dan distribusinya'.[8]

Sejak 2005, Nissui melakukan divestasi terhadap armada perburuan paus mereka setelah adanya kontroversi terhadap peran mereka dalam industri perburuan paus global pada masa modern (lihat Perburuan paus di Jepang).[9]

Berikut merupakan pimpinan dari Nissui Corporation sejak pertama didirikan hingga sekarang:

  1. Juzo Matsuzaki (1919-1933)
  2. Keizo Tamura (1933-1945)
  3. Kenkichi Ueki (1945-1947)
  4. Susumu Masui (1947-1950)
  5. Kuhei Suzuki (1950-1963)
  6. Haruo Nakai (1963-1973)
  7. Masanaga Suzuki (1973-1975)
  8. Juro Kozoekawa (1975-1980)
  9. Shunichi Oguchi (1980-1986)
  10. Fumio Konaga (1986-1991)
  11. Katsuaki Minota (1991-1995)
  12. Yasuo Kunii (1995-1999)
  13. Naoya Kakizoe (1999-2012)
  14. Norio Hosomi (2012-2017)
  15. Shinsuke Oki (2017-2018)
  16. Akiyo Matono (2018-2021)
  17. Shingo Hamada (2021-sekarang)[10]

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ "Consolidated Financial Data for Fiscal Year ended March 31, 2023" (PDF). Nissui Corporation. hlm. 1. Diakses tanggal 05 Maret 2024. 
  2. ^ "Changes in Financial Indicators" (PDF). Nissui Corporation. hlm. 2. Diakses tanggal 05 Maret 2024. 
  3. ^ "Breakdown of Shares by Type of Shareholder". Nissui Corporation. Diakses tanggal 05 Maret 2024. 
  4. ^ "Opening of the Nissui Pioneer Exhibition as part of Nissui's centennial celebrationns". Diakses tanggal March 17, 2014. 
  5. ^ "Components:Nikkei Stock Average". Nikkei Inc. Diarsipkan dari versi asli tanggal 14 November 2016. Diakses tanggal March 18, 2014. 
  6. ^ "IR News". Nissui (dalam bahasa Inggris). 2024-02-06. Diakses tanggal 2024-02-09. 
  7. ^ "水産業界 売上高ランキング(企業一覧)". バフェット・コード (dalam bahasa Jepang). Diakses tanggal 2024-02-09. 
  8. ^ "Our Founding Principles". Nissui (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2024-02-09. 
  9. ^ Leitner, Ryan (2021-09-07). "Greenpeace and Sea Shepherds force Japanese seafood company Nissui to sell stakes in whale hunting ships 2005-2006". The Commons Social Change Library (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2022-11-10. 
  10. ^ "日本水産 新社長に浜田晋吾氏 的埜明世社長は相談役に". 食品新聞社. 2021-03-26. Diakses tanggal 2022-01-27.  Teks "和書" akan diabaikan (bantuan)

Pranala luar

[sunting | sunting sumber]