Skip to main content
A. Pengertian Filsafat secara Singkat Apa itu filsafat? Filsafat sendiri berasal dari kata falsafah (bahasa Arab), philosophy (bahasa Inggris), serta philosphia yang artinya cinta akan kebijaksanaan (love of wisdom). Menurut M. Kristiawan... more
A. Pengertian Filsafat secara Singkat Apa itu filsafat? Filsafat sendiri berasal dari kata falsafah (bahasa Arab), philosophy (bahasa Inggris), serta philosphia yang artinya cinta akan kebijaksanaan (love of wisdom). Menurut M. Kristiawan (2016) berfilsafat adalah berpikir secara mendalam dan sungguh-sungguh. Dari definisi tersebut dapat kita simpulkan bahwa filsafat begitu erat hubungannya dengan menuntut seseorang untuk berpikir dengan baik. Jan Hendrik Rapar (1995) berkata bahwa beberapa kesalahpahaman dan kekeliruan mengenai filsafat justru menunjukkan ketidaktahuan tentang apa sesungguhnya filsafat. Maka dapat kita simpulkan bahwa pengertian filsafat sendiri begitu luas, tidak ada yang benar ataupun salah dalam memahami sebuah teori, semua didasarkan pada seseorang yang ingin menerimanya, tidak ada paksaan untuk memahaminya. B. Sejarah Pendidikan di Indonesia Pendidikan adalah hal yang penting dimiliki oleh manusia. Pendidikan dapat dimiliki dengan mengikuti sekolah, meski seiring berkembangnya zaman yang semakin maju, pendidikan pun dapat dengan mudah diakses di mana saja melalui media internet. Jelas Tirtarahardja dan La Sulo (2005) sebagai proses transformasi budaya, pendidikan diartikan sebagai kegiatan pewarisan budaya dari satu generasi ke generasi yang lain. Dapat dikatakan bahwa pendidikan di zaman sekarang merupakan cerminan ajaran dari pendidikan di zaman sebelumnya, seorang guru yang mengajarkan sesuatu akan diterapkan di zaman mendatang oleh para muridnya. Menurut Iskandar dan Syahrir (2018) terdapat hubungan fungsional antara filsafat dan teori pendidikan, filsafat dalam arti analisa filsafat adalah merupakan salah satu cara pendekatan yang digunakan oleh para ahli pendidikan dalam memecahkan problematika pendidikan dan menyusun teori-teori pendidikannya; pendidikan juga berfungsi memberikan arah agar teori pendidikan yang telah berkembang oleh para ahlinya, yang berdasarkan dan menurut pandangan dan aliran filsafat tertentu mempunyai relefansi dengan kehidupan nyata; serta filsafat termasuk filsafat pendidikan juga mempunyai fungsi untuk memberikan 1
Filsafat