[go: up one dir, main page]

Lompat ke isi

Choice37

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Choice37
Nama lahirRobin Cho
LahirLos Angeles, California, Amerika Serikat
GenreK-pop, Hip hop, R&B
PekerjaanProduser rekaman, Penulis lagu, DJ
LabelYG Entertainment
Artis terkaitLongevity Crew

Robin Cho,[1] lebih dikenal sebagai Choice37, adalah seorang produser rekaman, penulis lagu, dan DJ berdarah Korea-Amerika yang berbasis di Korea Selatan.[2] Dia bergabung dengan salah satu agensi terbesar di Korea Selatan, YG Entertainment sebagai produser pada tahun 2009,[3] dan sejak saat itu ia menciptakan lagu-lagu untuk artis-artis di bawah label rekaman yang sama seperti Big Bang, GD, Taeyang, 2NE1, Epik High, Winner, iKon, Lee Hi dan Blackpink.[4][5][6][7][8]

Choice37 lahir dan dibesarkan di Los Angeles, California. Sebelum bergabung dengan YG dan menjadi produser, ia merupakan anggota grup hip hop Longevity Crew yang beranggotakan 3 orang. Grup tersebut merilis 13 judul lagu dalam satu album dengan judul Everything Builds pada tahun 2005 di bawah naungan Untapped Sounds label.[9] Choice37 juga sempat merilis satu album solo berjudul Diligence, yang di dalamnya berisi 15 judul lagu pada tahun 2007 di bawah label rekaman Subcontact.[10] Pada tahun 2008 lagunya yang berjudul "Way Back When" masuk dalam album kompilasi (mixtape) Mushroom Jazz Volume 6 karya DJ Mark Farina. Pada tahun yang sama ia pindah ke Korea Selatan. Dan disitulah ia bertemu dengan teman semasa kecilnya, Teddy Park yang sudah lebih dulu menjadi produser di YGE. Ia kemudian diperkenalkan dengan CEO YG Entertainment, Yang Hyun-suk. Choice37 resmi bekerja untuk YG Entertainment mulai tahun 2009.

Proyek pertamanya dilakukan saat ia ikut terlibat dalam memproduksi album pertama G-Dragon, Heartbreaker pada Agustus 2019. Dalam album tersebut ia ikut dalam memproduksi lagu "Butterfly" dan "A Boy" (소년이여; Sonyeoniyeo). Ia juga ikut berpartisipasi dalam album debut Taeyang, Solar tahun 2010. Bekerja sama dengan produser kenamaan YG lainnya seperti Teddy dan Kush, Choice37 juga menciptakan lagu lain untuk Big Bang, G-Dragon, Taeyang, T.O.P, 2NE1, GD & TOP, Seungri, Lee Hi, Epik High, Winner, iKON, Bobby, MOBB , Mino serta Blackpink. Dia juga ikut membantu Bobby dan B.I yang mengikuti kompetisi Show Me the Money 3 (SMTM 3) serta Mino yang mengikuti kompetisi SMTM 4 dalam menciptakan lagu untuk ditampilkan dalam kompetisi.

Pada tahun 2013, Choice37 memenangkan penghargaan dari majalah Hiphop Korea, Rhythmer Awards sebagai Producer of The Year dari kerjasamanya bersama G-Dragon dalam album One of a Kind. Sampai dengan Juli 2019, sebanyak 90 lagu terdaftar atas namanya di situs Asosiasi Hak Cipta Musik Korea (KOMCA).[11]

Penghargaan

[sunting | sunting sumber]
Tahun Penghargaan Kategori Hasil
2013 Rhythmer Awards Producer of the Year Won

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ "#ZoukKL: Heatwave Launch Ft. Masta Wu & YG Entertainment's Choice37". Hype Malaysia (dalam bahasa Inggris). November 24, 2016. Diakses tanggal December 28, 2018. 
  2. ^ a b "초이스37 – LA서부터 꿈 키운 힙합 키드, YG에서 꽃 피우다". Rhythmer (dalam bahasa Korea). April 1, 2013. Diakses tanggal May 25, 2015. 
  3. ^ "인플루언서의 시대 Vol.1(초이스37, 리아킴, 크러쉬, 포니)". W Korea (dalam bahasa Korea). October 30, 2017. Diakses tanggal December 28, 2018. 
  4. ^ "[INTERVIEW] BIGBANG speaks about last album 'MADE'". The Korea Times (dalam bahasa Inggris). December 13, 2016. Diakses tanggal December 28, 2018. 
  5. ^ "블랙핑크 "'마지막처럼', 여름에 듣기 좋은 신나는 노래"". No Cut News (dalam bahasa Korea). June 22, 2017. Diakses tanggal December 28, 2018. 
  6. ^ "The Making of G-Dragon's "Coup D'Etat"". Complex. September 10, 2013. Diakses tanggal December 28, 2018. 
  7. ^ "iKon 'Return' with New Album & 'Love Scenario' Single". Billboard. January 25, 2018. Diakses tanggal 2018-12-28. 
  8. ^ "이하이, 프로데뷔 카운트다운 '1, 2, 3, 4'". JoongAng Ilbo (dalam bahasa Korea). October 10, 2012. Diakses tanggal December 28, 2018. 
  9. ^ "Longevity Crew". Okayplayer (dalam bahasa Inggris). September 20, 2005. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2019-07-08. Diakses tanggal December 29, 2018. 
  10. ^ "Choice37 Interview: Smooth Transitions and Choice Selects". Gumship. September 10, 2012. Diarsipkan dari versi asli tanggal April 26, 2013. Diakses tanggal December 29, 2018. 
  11. ^ "Searching Works | KOMCA". www.komca.or.kr. Diakses tanggal 2019-07-08.